Senin, 02 Februari 2015

Install JDK 8 dan Netbeans 8 di Linux uBuntu


Di malam yang sesunyi ini sambil sendiri dan ditemani secangkir kopi juga saya akan membahas cara install jdk dan netbeans di linux hehehehe :D soalnya tutorial blog ini banyak ngebahasnya dengan OS Windows dan jangan lupa kalau bisa dual boot hehe jadi ada 2 OS kecuali ada 2 PC atau Laptopnya jadi masing-masing 1 OS :D ,Ok langsung saja langkah pertama yakni download disitus resminya ORACLE jangan lupa pilih radio button  :  Accept License Agreement dan pilih Linux x86 untuk 32bit dan Linux x64 untuk 64bit dan tunggu sampai download selesai.

1. Sesudah mendownload masuk ke Terminal atau tekan ctrl+alt+T dan ketikan perintah dibawah ini :

chmod +x ~/Downloads/jdk-8u31-nb-8_0_2-linux-i586.sh
 


2. Start Install program dengan perintahkan code ini di terminal :

cd ~/Downloads && ./jdk-8u31-nb-8_0_2-linux-i586.sh
 
 
Tunggu sampai progress selesai dan akan muncul GUI dari Oracle:
Kalau sudah sampai sini pasti sudah pada tau hehehe tinggal next-next aja :D

kalau udah beres yah tinggal buka aja hehe dan hasilnya seperti gambar dibawah ini :

Yeahhh Happy Coding....
Kalau pengen uninstall tinggal ketik aja :

netbeans-8.0.2/uninstall.sh

Ok sampai disini pembahasan kita,see you again and keep fighting :)

0 komentar: